Saturday 19 August 2017

Hebat, MIUI 9 digunakan pada mobil elektrik


Hai guys, jika kita bicara tenang mobil pintar, siapa tidak pernah dengar nama Tesla, bukan penemu listrik ya. Tapi untuk urusan lecepatan, mobil pintar elektrik NIO EP9 adalah juaranya. Supercar ini diperkenalkan pada November 2016 lalu.

Lalu apa yang menarik? Yang menarik adalah si mobil super ini ternyata diperkuat dengan sistem operasi buatan vendor Xiaomi yaitu MIUI 9. Hal ini diungkap Xiaomi melalui teaser resmi. Kerjasama kedua perusahaan ini tergambar lewat sebuah poster  yang menunjukan angka 9 berupa track untuk balapan




Mengejutkan bukan, sebuah sistem operasi mobile diterapkan pada sebuah mobil supercar. Kolaborasi kedua perusahaan ini tentunya akan mneghadirkan potensi yang begitu baik dan sangat cepat. Pasalnya pihak Xiaomi mengklaim bahwa sistem operasi mereka yaitu MIUI 9 adalah sistem operasi tercepat yang pernah mereka buat dan NIO EP9 adalah mobil elektrik tercepat di dunia saat ini

Belum diketahui secara detail bagaimana MIUI 9 bakal berjalan pada mobil elektrik supercar ini. Namun dari pengalaman yang sudah sudah, biasanya sistem operasi ini akan berjalan untuk sistem kontrol mobil seperti fungsi remote kontrol, membuka kunci pintu, hingga bisa mengatur fungsi fungsi yang ada pada dashbord