Saturday 16 September 2017

Google drive akan di matikan tahun depan


Hai guys, ada kabar buruk bagi pengguna yang sering menggunakan google drive, pasalnya google drive ini akan di matikan, jadi bagi anda yang masi menyimpan file file penting di google drive segeralah membuat backupnya. Tapi ini hanya berlaku untuk drive desktop dan tak akan mendapatkan lagi dukungan.

Google mengatakan bahwa aplikasi drive untuk desktop tidak akan mendapatkan dukungan lagi mulai 11 desember nanti, lebih tepatnya drive akan di matikan tahun depan yaitu 12 Maret 2018. Google mengatakan bahwa pengguna akan di beri pemberitahuan ini pada bulan Oktober. Google memberi opsi mengalihkan pengguna pada 2 layanan yaitu untuk kalangan bisnis dan konsumen.


Meski ditutup, drive dipastikan tidak akan menghilang. Pengguna tetap bisa mengaksesya dari situs aplikasi mobile atau layanan baru yang disebut backup dan sync. Fitur tersebut merupakan program baru yang akan menyerap lebih banyak data dan sekaligus secara otomatis juga bekerja seperti aplikasi google photos desktop uploader. Lalu untuk kalangan bisnis, google menyiapkan drive file streaming yang mampu menyimpan tempat di penyimpanann lokal yang akan tersinkron dan menggungah data yang ada di dalamnya.

Hal ini mengungkapan bahwa kebutuhan akan layanan cloud akan mulai dibutuhkan oleh pengguna, konsumen maupun untuk kalangan bisnis. Jadi pengguna tidak perlu takut kehilangan data jika laptop rusak karena data datanya sudah tersinkron ke cloud. Kelemahannya adalah kia harus punya cukup kouta untuk sinkron otomatisd dan menggungah data.