Thursday 21 September 2017

Evercross Winner Y Star Plus, smartphone kokoh dari Indonesia


Hai guys, disini ada sudah tau evercross winner Y star plus? Itu loh yang lagi viral di dunia maya karena daya tahan layarnya yang begitu luar biasa. Evercross winner y star plus ini buatan asli Indonesia, ditenegai dengan chipset dari MediaTek MT6737, Quad core 1,3GHz dan ditemani dengan GPU Mali dengan kecepatan 550MHz menjadikan smartphone ini layak untuk dijajal kemampuannya.



Lalu RAM sebesar 2gb dan Internal sebesar 16Gb menjadikan smartphone ini akan terasa nyaman untuk kebutuhan sehari hari. Pada sisi kamera dibekali dengan kamera beresolusi 8mp dengan autofokus dan led flash, pada sisi depan kameranya juga beresolusi 8mp dengan flash juga. Batrei sebesar 2450mAh dirasa kurang untuk penggunaan medsos yang aktif apalagi untuk gaming. Tidak lupa smartphone ini juga dibekali dengan sensor fingerprint dan dual IM.

Lalu apa istimewanya smartphone ini? Smartphone ini istimewa pada sisi layarnya. Dengan layar yang diusung 5 inch IPS LCD HD dengan perlindungan layar yaitu KingKong glass. Disinilah sisi istimewa dari smartphone ini karena dengna perlindungan kingkong glass ini menjadikan smartphone ini sangat tahan banting.

Divideo yang sudah beredar bahwa smartphone ini bisa menjadikan sebagai palu cadangan, bukan itu sih maksud sebenarnya. Tapi perlindungan layar dari KingKong glass tersebut mampu tahan walaupun jatuh ke lantai, bahkan layar tersebut bisa tahan walaupun dibernturkan dengan paku, dan menjadikannya sebagai palu cadangan.


Dengan harga Rp. 1.299.000 smartphone ini layak untuk dicoba. Spesifikasinya pun tidak terlalu buruk dengan Ram yang sudah 2GB dan prosesor yang sudah Quad Core walaupun batreinya dirasa cukup kecil dan akan cepat habis.